Kegiatan

Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tahap III di Desa Magersari

Kamis, 22 April 2021, mulai pukul 09.00 WIB sampai pukul 11.00 WIB bertempat di Balai Desa Magersari, telah dilaksanakan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa  (BLT DD) Tahap III kepada warga desa Magersari yang terdampak pandemi Covid 19 sejak tahun lalu. Pada penhaluran tahap III ini telah disalurkan kepada sebanyak 152 Keluarga Penerima Manfaat  (KPM). Masing - masing KPM menerima bantuan sebesar Rp. 300.000,00 dimana bantuan ini diharapkan sedikit membantu perekonomian warga desa ditengah dampak pandemi ini. Kegiatan penyaluran ini juga tetap mengedepankan protokol kesehatan yang sangat ketat. Semua warga harus memakai masker, harus memakai hand sanitizer dan juga dicek suhunya sebelum memasuki Balai Desa Magersari. Dalam kegiatan ini juga diawasi oleh Babinsa dan Babinkamtibmas desa Magersari. 

Share :

Cuaca Hari Ini

Senin, 06 Mei 2024 12:59
Sedikit Berawan
34° C 34° C
Kelembapan. 57
Angin. 2.78