Kegiatan

NGURI-URI BUDAYA, DESA MAGERSARI BERHARAP MENDAPATKAN KEBERKAHAN

SID Magersari_ Pemerintah Desa Magersari Kecamatan Patebon menggelar kirab budaya dan haul mbah Waliyullah Hasan Abu Hamit, Selasa (30/7/2024) malam.

Kirab budaya ini merupakan agenda rutin yang digelar oleh Pemerintah Desa untuk mendoakan para leluhur.

Kemeriahan nampak oleh warga desa Magersari yang sangat antusias untuk mengikuti Kirab Budaya yang sudah menjadi tradisi tahunan di desa Magersari.

Kepala Desa Magersari Muhyidin mengatakan, Kirab budaya ini bentuk warga desa Magersari menguri-uri budaya jawa untuk mendoakan para leluhur.

“Harapannya seluruh warga desa Magersari diberikan keberkahan, kesehatan dan kemakmuran, ” Katanya.

Muhyidin menjelaskan, Tradisi ini menjadi salah satu kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Magersari dengan menggandeng Takmir Masjid Al Muttaqin serta seluruh elemen masyarakat desa Magersari.

“Kegiatan ini merupakan kegiatan ke 40 yang sudah dilaksanakan oleh Pemdes, ” Ungkapnya.

Lanjutnya, Seluruh warga desa berjalan bersama sama sambil membawa tumpeng yang telah dikumpulkan di masjid untuk dibawa berkeliling desa Magersari.

“Start di Masjid Al Muttaqin Magersari, kemudian berjalan memutari jalan desa dan Finish di Makam Mbah Waliyullah Hasan Abu Hamid, “jelas Kepala desa.

Salah satu warga Nur Faizin berharap kirab budaya ini selalu menjadi agenda rutin desa Magersari.

” Semoga mendapat keberkahan dari leluhur desa Magersari aman, nyaman dan dilimpahkan rezekinya, “pungkasnya.

Acara diawali dengan pembacaan Tahlilan Do’a bersama dipimpin oleh para sepepuh dan Kyai Desa Magersari memohon Do’a agar desa Magersari selalu diberikan rahmat dan berkah dari Allah SWT.(ek)

Sumber : https://harianpagi.id/nguri-uri-budaya-desa-magersari-berharap-mendapatkan-keberkahan/

Share :

Cuaca Hari Ini

Rabu, 18 September 2024 05:00
Awan Mendung
24° C 24° C
Kelembapan. 70
Angin. 2.85