Kegiatan

KEGIATAN PERTEMUAN KAMPUNG KB BULAN JULI

Pada hari Kamis, 20 Juli 2023 pada pukul 09.00 WIB sampai pukul 12.00 WIB bertempat di Aula Balai Desa Magersari diadakan kegiatan Pertemuan Kampung KB Ketahanan keluarga berbasis ketahanan kelompok kegiatan Tri Bina di Kampung KB. Untuk pengarahan dari koordinator PLKB Kecamatan Patebon ini menyampaikan bahwa kegiatan ini akan diadakan tiap bulan, untuk tahun depan ada pengembangan 10 Desa Kampung KB di wilayah kecamatan Patebon dan sudah dilaunching pada tahun 2017, untuk sekarang bukan kampung KB tapi berganti dengan nama kampung berkualitas yang ketuanya adalah Bapak Kepala Desa. Untuk program dari BKKBN adalah BKB yang sasarannya keluarga yang memiliki balita, BKR yang sasarannya keluarga yang memiliki remaja, BKL sasarannya keluarga yang memliki lansia, PIK Remaja sasarannya Remaja atau karangtaruna, UPPKA yang bertujuan untuk mengajak PUS (Pasangan Usia Subur) untuk berwira usaha. Untuk wilayah Patebon akan dibentuk bapak angkat stunting yang anggotanya Bapak Camat,Kapolsek,Danramil, dan bendahara ibu Prito, dan bantuannya berupa olahan bahan matang untuk bulan depan bisa mengundang sasarannya yaitu BKB, BKL, dan BKR.

Share :